Sering Dikritik Warga dan akan Didatangi Presiden, Jalanan di Lampung Tengah Mulai Diperbaiki

Ilustrasi jalanan di lampung tengah/antara

Beropini.id - Kabarnya, Presiden Joko Widodo akan segera mengunjungi Lampung untuk melihat langsung kondisi jalan rusak. Sebagai persiapan, Pemerintah Provinsi Lampung melakukan perbaikan jalan di Kecamatan Rumbia yang sebelumnya penuh dengan lubang besar. Dan hasilnya, kini jalan yang sempat viral di media sosial itu terlihat mulus dan bebas dari lubang besar.

Dari beberapa dokumentasi video yang diterima, terlihat alat berat bekerja keras untuk menutupi semua lubang yang ada di jalan tersebut. Kendaraan alat berat tampak meratakan seluruh material yang sebelumnya diletakkan di setiap lubang jalan. Warga setempat mengungkapkan bahwa keberadaan alat berat tersebut muncul sejak ada kabar kedatangan Jokowi ke Lampung.

"Sudah beberapa hari lalu, waktu kabar pertama Bapak Jokowi mau ke sini. Nah, mulai itu alat beratnya pada datang. Banyak pejabat juga kemarin itu, ada gubernur, bupati juga," kata Suratmi, salah seorang warga setempat.

Warga setempat sangat senang dengan perbaikan jalan yang selama puluhan tahun rusak tersebut. "Iya senang, jadi kami berjualan nggak berdebu lagi, nggak becek lagi. Ya, untungnya Pak Presiden mau ke sini. Mungkin kalau nggak ke sini, nggak bakal diperbaiki jalan ini karena sudah sering dikritik warga juga, kan," ujarnya.

Hal ini menunjukkan bahwa kedatangan Presiden memang memiliki dampak positif bagi masyarakat. Semoga Pemerintah Provinsi Lampung terus berkomitmen untuk memperbaiki infrastruktur jalan yang ada di daerahnya, sehingga masyarakat dapat merasakan manfaatnya secara langsung. 

(br/detik)

Lebih baru Lebih lama