Bangun Integritas ASN Purwakarta, Bupati Anne Ratna Mustika Minta Jangan Pamer Kemewahan

BUPATI Purwakarta Anne Ratna Mustika ketika memimpin Rapim (Rapat Pimpinan) Jajaran Pemkab Purwakarta, Rabu 26 April 2023 /Istimewa

Beropini.id - Bupati Purwakarta, Anna Ratna Mustika, menegaskan pentingnya membangun standar integritas yang tinggi bagi aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemkab Purwakarta. Hal ini dimaksudkan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat pada pelayanan publik yang diberikan oleh Pemkab Purwakarta.

Selain itu, Bupati Anne juga melarang para ASN dijajaran Pemkab Purwakarta untuk memamerkan kemewahan atau hidup bermewah-mewah. Menurutnya, perilaku hedonis semacam itu akan sangat melukai hati rakyat yang telah bersusah payah membayar pajak untuk menggaji para ASN.

"Dalam menjalankan tugasnya, ASN harus memiliki integritas yang tinggi. Bangun terus integritas kita dan junjung tinggi integritas. Dengan integritas yang tinggi, maka kita akan memperoleh kepercayaan dari masyarakat. Jagalah reputasi kita dengan integritas yang baik," tegas Bupati Anne usai memimpin Rapim (Rapat Pimpinan) Jajaran Pemkab Purwakarta pada Rabu, 26 April 2023.

Pada kesempatan itu, Bupati Anne juga menegaskan agar pelayanan publik Pemkab Purwakarta langsung berjalan memasuki hari pertama kerja bagi ASN. Meskipun banyak masyarakat Purwakarta yang masih mudik dan baru kembali pada Senin depan, para ASN dijajaran Pemkab Purwakarta harus memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.

Selain itu, Bupati Anne juga meminta seluruh pegawai di lingkup Pemkab Purwakarta untuk meningkatkan nilai kedisiplinan. ASN juga harus berperan aktif dan cekatan dalam mengatasi berbagai persoalan, terutama dalam hal pelayanan kepada masyarakat.

Bupati Anne menegaskan bahwa Pemkab Purwakarta akan terus meningkatkan kinerja dari ASN dengan meningkatkan nilai-nilai moralitas dalam menjalankan fungsinya sebagai pelayan publik. Ia juga memastikan bahwa para ASN di Purwakarta akan diberi pelatihan-pelatihan dasar wawasan kebangsaan dalam waktu dekat, sehingga para ASN memiliki integritas yang tinggi dalam bekerja.

"ASN merupakan orang-orang yang dibayar dari keringat rakyat. Jika mereka tidak maksimal dalam bekerja, maka yang dirugikan adalah rakyat. Oleh karena itu, saya meminta para ASN dijajaran Pemkab Purwakarta untuk tidak bergaya hidup hedon dan memamerkan kemewahan, karena perilaku semacam itu akan menyakiti rakyat yang membayar mereka," jelas Bupati Anne.

Bupati Anne juga meminta masyarakat Purwakarta untuk memberikan laporan terhadap keluhan-keluhan pelayanan Pemkab Purwakarta melalui nomor hotline Pemda Purwakarta jika ada ASN yang berlaku lelet atau lambat dalam memberikan pelayanan. Dengan demikian, diharapkan pelayanan publik di Purwakarta akan semakin baik dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat secara optimal.

(br/pr)

Lebih baru Lebih lama